8 Alasan Kenapa Saya Gagal!
Kali ini sobat akan diajak untuk mengetahui beberapa alasan yang dapat membuat seseorang merasa gagal, baik itu gagal dalam pekerjaan, kejuaraan, kompetisi dan yang paling menyedihkan, gagal dalam kehidupan (*sabar ya sob). Apa sajakah 8 Alasan Kenapa Saya Gagal! itu? Yuk mari kita simak semuanya disini.
Tak ada Persiapan
Alasan pertama adalah karena sobat tidak siap atau kurang persiapan. Ketika menghadapi suatu kejuaraan Olahraga misalnya. Seharusnya sobat berlatih secara intensif selama seminggu berturut-turut, namun ternyata karena suatu hal sobat hanya bisa berlatih tiga hari saja atau bahkan malah tidak latihan sama sekali, sehingga saat menjelang hari H, ketika kejuaraan tersebut dimulai, sobat akan kalah saing dengan lawan sobat yang sudah mempersiapkan diri lebih matang, dan tentu saja yang berujung pada kegagalan. Persiapan itu sangat diperlukan, jika dalam melakukan suatu tanpa ada persiapan layaknya seorang tentara yang pergi ke medan perang tanpa senjata.
Terlalu Meremehkan
Alasan kedua adalah sobat terlalu meremehkan. Baik itu meremehkan atau memandang lemah pekerjaan, lawan atau tugas sobat. Contoh yang paling konkret misalnya yang terjadi pada rekan saya. Anggap saja kami berdua mempunyai tugas yang deadlinenya harus diserahkan 1 minggu lagi, karena saya orangnya tidak suka menunda pekerjaan maka langsung saya kerjakan dan selesai dalam 4 hari. Namun ternyata teman saya belum mengerjakannya saat deadline sudah tinggal 3 hari lagi. Saat saya tanya ia hanya menjawab bahwa “Tugas tersebut mudah kok, paling 1 hari juga beres!” Saya hanya mengangguk saja, saya tahu bahwa kemampuan dia berada diatas saya. Namun setelah hari deadline ditentukan, saya lihat ia dimarahi oleh pengawasnya gara-gara tugas yang ia kumpulkan berantakan dan terkesan terburu-buru. Saya-pun hanya tersenyum, kegagalan menemui orang yang meremehkan.
Selanjutnya kenapa sobat bisa gagal adalah tanpa adanya dukungan dari orang-orang terdekat sobat. Motivasi sangatlah diperlukan untuk memberi semangat dalam usaha yang sobat lakukan. Seperti suatu tim bola yang bermain di kandangnya sendiri, banyaknya suporter dan hebohnya teriakan dukungan serta yel-yel dari suporter dari bangku penonton sudah seperti pemain ke dua belas tim sepak bola tersebut. Sama seperti sobat dalam mengerjakan sesuatu, sobat sangat perlu dukungan agar tetap berada dalam jalur dan ada yang membantu saat berada dalam keputusasaan agar tidak gagal.
Lalu alasan yang ke empat adalah jika sobat sudah mempunyai Metal kalah atau menyerah. Ini merupakan alasan yang sangat berbahaya. Karena jika sudah memikirkan bahwa apapun yang dilakukan pasti percuma, sia-sia, atau saya tidak mungkin menang. Maka secara tidak langsung sobat sudah menutup potensi diri sobat untuk sukses dan berkembang, diri sobat sudah tidak mau lagi berusaha keras untuk melakukan pekerjaan tersebut. Sehingga apapun yang sobat lakukan pasti tidak menyenangkan karena merasa sudah pasti gagal.
Tak Belajar dari Pengalaman
Banyak yang bilang “Pengalaman adalah guru terbaik”, yap! Itu sangatlah benar. Pengalaman memang mengajarkan kita kaidah dari sesuatu yang telah kita hasilkan di masa lalu, baik itu pengalaman baik maupun yang buruk. Namun pengalaman yang baik dapat menjadi motivasi dan semangat sementara pengalaman pahit dapat dijadikan pelajaran. Namun, sayangnya banyak orang yang menjadikan pengalaman pahit bukan untuk pelajaran, malah dilupakan karena tidak suka mengingatnya, justru seharusnya pengalaman tersebut kita ingat dan menjadi pedoman agar tidak terulang lagi.
Membuang-Buang Waktu
Selanjutnya adalah jika sobat suka membuang-buang waktu. Waktu adalah hal yang paling berharga, karena waktu yang sudah terbuang tidak dapat dikembalikan. Begitu juga dalam kehidupan, jika kita terlalu banyak membuang-buang waktu kita untuk hal yang tidak perlu maka bersiap-siap untuk tidak menjadi apa-apa di masa depan. Dan yang ada hanya penyesalan ketika kita sudah gagal meraih kesuksesan. Karena penyesalan selalu datang paling akhir.
Harapan yang terlalu tinggi
Selanjutnya alasan kenapa saya gagal yang ke tujuh adalah sobat mempunyai ekspektasi (harapan) yang terlalu tinggi namun tidak ada usahanya sama sekali. Terkadang jika kita terlalu memikirkan hasil yang sangat besar, lama-kelamaan kita menjadi terlena dalam impian kita itu sehingga kita malas untuk memulai atau berusaha menggapainya, sehingga kita hanya bisa terus berangan-angan dan melihat hasilnya saja, dan tentu saja di akhir kita baru sadar bahwa kita sudah gagal.
Kurang Beruntung
Dan tentu saja alasan yang paling terakhir adalah karena sobat kurang beruntung. Yep, sekeras apapun usaha kita jika sang Dewi Fortuna tidak ada dipihak kita maka kemungkinan kita tak mendapat apa yang kita mau. Ada peribahasa orang pintar kalah sama orang cerdas, tapi orang cerdas kalah sama orang bejo (beruntung). Nah peribahasa tersebut sangatlah tepat. Contohnya misalkan sobat mengikuti suatu Olimpiade Nasional, lalu sudah berhari-hari sobat belajar tanpa henti dan berusaha semaksimal mungkin, namun pada hari pengumuman ternyata sobat tidak terpilih sebagai juara, sobat bukan kurang usaha namun hanya kurang beruntung saja.
Memang dalam kehidupan suatu saat kita pasti akan mengalami yang namanya kegagalan, namun jangan jadikan kegagalan sebagai titik akhir perjuangan sobat dalam meraih sesuatu yang sobat inginkan, jika sobat gagal bangkitlah! Ubahlah kebiasaan yang menghambat kesuksesan sobat! Karena hikayatnya, kegagalan adalah sebuah awal dari kesuksesan, bagi orang yang selalu bekerja keras, terus berusaha dan pantang menyerah!
Nah itu dia sobat 8 Alasan Kenapa Saya Gagal!. Semoga dapat menambah wawasan sobat, jika sobat juga punya cerita lain tentang bagaiman sobat dalam menyikapi kegagalan dalam hidup sobat. Sobat dapat sharing dan bercerita disini, di kolom komentar. Terima kasih telah membaca, sampai jumpa di artikel selanjutnya!
Komentar sobat motivasi saya untuk terus menulis!
Selengkapnya.. »